• arrow_back Home
  • keyboard_arrow_rightwoku woku menado

woku woku menado

trending_flat
Bukan Orang Minahasa, Tapi Suka Masakan Manado

kawanuaplus.com - Penggemar masakan Manado atau Minahasa tidak melulu dari orang-orang asli Sulawesi Utara (Sulut). Yusuf Subagio termasuk didalam kelompok yang tak memiliki hubungan darah atau pernah bertempat tinggal di Sulut, tetapi dia menggemari racikan masakan khas Minahasa. Pria muda kelahiran Bondowoso, Jawa Timur ini sangat menyukai masakan Manado, terutama Cakalang Suwir dan Bubur Manado (Tinutuan). Menurut dia, citarasa masakan Manado sangatlah berbeda dibandingkan masakan Jawa Timur, kampung halamannya. "Rasanya sangat khas, kaya rempah. Saya sudah banyak menikmati masakan dari berbagai daerah. Baru merasakan kecocokan rasa pada masakan Manado," tutur Yusuf yang sibuk dalam bisnis aplikasi komunikasi mobile Talkfusion di Surabaya. Bila ingin menyantap masakan Manado di Surabaya, dia memiliki langganan resto WOKU-WOKU Menado yang bertempat di food market EAT & EAT Surabaya (ex. Gedung Gelael) di Jalan Basuki Rahmat, Surabaya, Jawa Timur. "Disini lokasinya enak, masakannya nikmat," ujar Yusuf. […]

trending_flat
Sambal ROA Diimpor Langsung Dari Manado

Jakarta, kawanuaplus.com – Bagi penggemar kuliner khas Minahasa, Sambal Roa merupakan sajian yang tak mungkin terlupakan. Pedasnya, aroma rempahnya, gurihnya daging ikan roa-nya... merupakan anugerah Tuhan yang tak terlupakan. Sambal Roa atau sambal ikan roa, sambal dengan cita rasa khas yang penuh dengan rempah dan bumbu khas Sulawesi Utara. Ikan roa disebut juga ikan julung-julung, merupakan jenis ikan terbang yang hanya dapat ditemui di Manado. Ikan inilah yang menjadi bahan dasar dari Sambal Roa. Sambal Roa cukup sensasional, baik dari segi rasa maupun aroma, dan berbeda dengan sambal lainnya. Sambal ini menyajikan cita rasa nusantara yang membuat makan semakin menyenangkan, pendamping ideal untuk segala jenis hidangan, baik tumis, goreng, ataupun sup. Kios WOKU-WOKU Menado di Eat & Eat Surabaya yang berlokasi di Jalan Basuki Rahmat (Ex. Gelael) Surabaya mengandalkan sajian Sambal Roa yang diimpor langsung dari Manado. "Diimpor langsung dari […]

trending_flat
Cari Bubur Manado Di Surabaya

Surabaya, kawanuaplus.com – Bagaimana bila Anda tiba-tiba kangen dengan nikmatnya Bubur Manado saat berada di Surabaya, Jawa Timur? Jangan risau! Banyak sekali penjual bubur khas Minahasa di Surabaya. Salah satunya adalah kios WOKU-WOKU MENADO di food market EAT & EAT Surabaya (ex. Gedung Gelael) di Jalan Basuki Rahmat, Surabaya. Segera dekati kios WOKU-WOKU MENADO dan pesan Bubur Manado. Dijamin, cita rasanya sama persis dengan yang ada di Manado! Menurut salah satu penikmat kuliner khas Manado di Eat & Eat Surabaya yang diwawancarai kawanuaplus.com, cita rasa menu di WOKU-WOKU MENADO ini otentik, sama dengan yang ada di kampung halamannya, Sulawesi Utara. Hal ini tak mengherankan karena ternyata kualitas sajian di WOKU-WOKU MENADO diseleksi oleh penikmat kuliner berdarah asli Sulawesi Utara. "Ternyata quality control-nya asli orang Sulut, makanya rasanya sama persis dengan yang ada di Manado," ujar pengunjung tersebut. Menurut pramusaji di […]

trending_flat
Mau Tahu Resep Cakalang Suwir Asli Manado?

Surabaya, kawanuaplus.com - Anda ingin tahu resep kuliner khas Manado yang satu ini? Cakalang suwir?Coba resep khas Manado ini yuk! Bahan: 500 gr daging ikan cakalang asap 3 sdm minyak goreng untuk menumis 5 lembar daun jeruk, iris halus 3 cm jahe, memarkan 2 batang serai, memarkan 2 cm lengkuas, memarkan 1 ikat daun kemangi, ambil daunnya 1 buah jeruk limau, ambil airnya Bumbu Halus: 8 buah cabai merah 7 buah cabai rawit merah 8 buah bawang merah 1 sdt terasi bakar ┬¢ sdt gula pasir 1 sdt garam Cara Memasak: 1. Suwir-suwir daging ikan cakalang lalu goreng sebentar, sisihkan. 2. Tumis bumbu halus, daun jeruk, jahe, serai dan lengkuas sambil diaduk hingga harum. 3. Masukkan suwiran ikan cakalang, aduk rata. Masak sambil diaduk hingga bumbu meresap. 4. Tambahkan kemangi dan air jeruk limau, sambil diaduk hingga merata. Masak hingga […]

Tentang KawanuaPlus

KawanuaPlus.com adalah situs dedikasi kami untuk merayakan sejarah dan kiprah warga Minahasa di berbagai penjuru dunia. Kami berkomitmen untuk menyajikan cerita inspiratif tentang perjuangan, keberhasilan, dan kontribusi warga Kawanua dalam membangun Indonesia dan memperkaya budaya global. Melalui berbagai rubrik, kami mengajak Anda mengenang masa lalu, menyelami budaya, dan mengikuti jejak langkah warga Kawanua yang selalu mencintai kampung halaman. Bersama, mari kita menjaga sejarah dan identitas Minahasa untuk generasi mendatang.

Login to enjoy full advantages

Please login or subscribe to continue.

Go Premium!

Enjoy the full advantage of the premium access.

Stop following

Unfollow Cancel

Cancel subscription

Are you sure you want to cancel your subscription? You will lose your Premium access and stored playlists.

Go back Confirm cancellation