• arrow_back Home
  • keyboard_arrow_rightAuthor archive 2014

RH75

trending_flat
Pemkot Kotamobagu Terbitkan SE Hari Raya Idul Adha

Kotamobagu, kawanuaplus.com - Pemerintah kota (Pemkot) Kotamobagu mengedarkan surat edaran mengenai penetapan perayaan hari raya Idul Adha pada Minggu 5 Oktober 2014 kepada pemerintah Kecamatan, Desa dan Kelurahan di wilayah Kotamobagu. Walikota Kotamobagu Ir Tatong Bara menghimbau kepada masyarakat untuk mengikuti perayaan hari raya Idul Adha sebagaimana ketetapan pemerintah pusat, sesuai dengan keputusan Menteri Agama Republik Indonesia (RI). Kabag Humas Pemkot Kotamobagu Sitti Rafiqa Bora menyatakan sebelumnya telah beredar surat edaran dari PHBI yang diterima pemerintah desa dan kelurahan. Namun surat tersebut bukan diterbitkan Pemkot Kotamobagu. "Setelah kami cek ternyata surat itu dari PHBI. Yang saat ini diedarkan oleh pemkot, ditandatangani oleh Sekkot Mustafa Limbalo," kata Rafiqa, Jumat (3/10/2014). js

trending_flat
Batik Minahasa Membina Bibit Muda

Manado, kawanuaplus.com ÔÇô Wale Batik Minahasa, satu-satunya rumah produksi kain batik khas Minahasa di Sulawesi Utara melatih anak-anak dari SD GMIM Naviri Malalayang, Manado, Sulawesi Utara untuk membatik. Sebanyak 50 siswa SD mengikuti pelatihan ini. Veldy Umbas, pemilik Wale Batik Minahasa mengatakan kegiatan ini dimaksudkan untuk menumbuhkan budaya batik sejak usia dini. Selain itu memberikan wawasan terhadap batik yang sekaligus melatih kemampuan motorik serta ketrampilan kerajinan tangan. "Kegiatan ini akan mampu menanamkan kecintaan terhadap budaya Minahasa melalui gambar-gambar yang dicanting pada kain, seperti burung Manguni, daun-daun dan tanaman seperti cengkih, kelapa dan daun gedi ini merupakan simbol-simbol ragam hias Minahasa yang sangat penting untuk kita lestarikan," ujarnya. Veldy menambahkan, kegiatan ini akan terus dilakukan agar terjadi regenerasi tradisi membatik sebagai kekayaan bangsa dari tanah adat Minahasa. Sehingga nilai-nilai simbolik yang selama ini dikenal memiliki makna filosofi yang sangat dalam akan […]

trending_flat
Kawanua Jadi Pakar Aerospace Engineering di Amerika

Jakarta, kawanuaplus.com - Pernah menempuh pendidikan di SMP di kota Surabaya, Jawa Timur. Pernah bersekolah SD dan SMA di Manado, Sulawesi Utara. Darahnya teraliri jiwa kawanua. Saat ini, dia berdiaspora di California, Amerika Serikat. Bukan sebagai tenaga kerja kasar, tetapi sebagai dosen di Iowa State University. Dia bisa dihubungi di Center for Design Research, Stanford University yang berkantor di 424 Panama Mall, Stanford, CA 94305-2232. Nama kawanua ini yaitu Peggy Boylan-Ashraf. Pria Bangladesh beruntung telah memetik cinta kawanua cantik ini. Saat ini, Peggy sedang sibuk berkiprah di Designing Education Lab Stanford University. Profil dirinya dapat disimak di website resmi Stanford University: https://web.stanford.edu/group/design_education/cgi-bin/mediawiki/index.php/Peggy_Boylan-Ashraf. Kawanua yang satu ini bukan orang Indonesia yang biasa-biasa saja. Simak saja riwayat pendidikannya di AS. Diawali menempuh B.S., di jurusan Aerospace Engineering and Engineering Mechanics, Iowa State University, 2000. Peggy melanjutkan pendidikan S-2 pada tahun 2003 di […]

trending_flat
Presiden SBY Peringati Hari Kesaktian Pancasila

Jakarta, kawanuaplus.com – Presiden Susilo Bambang Yudhoyono (SBY) memimpin upacara Peringatan Hari Kesaktian Pancasila di Monumen Pancasila Sakti, Lubang Buaya, Jakarta Timur, pada Rabu, 1 Oktober 2014 pukul 08.00 WIB. Dalam upacara ini, Presiden SBY hadir bersama Ibu Negara Hj Ani Bambang Yudhoyono, Wakil Presiden Boediono, serta Ibu Herawati. Upacara diikuti oleh jajaran TNI, Polri, organisasi kepemudaan, gerakan pramuka, dan pelajar. Paduan suara dari pelajar SMA di Jakarta juga turut tampil. Acara dimulai dengan mengheningkan cipta untuk mengenang jasa para pahlawan revolusi, kemudian dilanjutkan dengan pembacaan teks Pancasila oleh Ketua DPD RI Irman Gusman. Setelah itu, Ketua MPR Sidarto Danusubroto membacakan teks UUD 1945, dan Ketua DPR RI Marzuki Alie membacakan serta menandatangani ikrar. Upacara ditutup dengan pembacaan doa oleh Wakil Menteri Agama Nasaruddin Umar. Tema peringatan tahun ini adalah "Penguatan Nilai-nilai Pancasila untuk Meningkatkan Kualitas Demokrasi". Seusai upacara, Presiden […]

trending_flat
Presiden dan DPR RI 2014-2019 Peringati Kesaktian Pancasila

Jakarta, kawanuaplus.com - Ada yang berbeda di hari pelantikan anggota DPR RI kali ini. Bertepatan dengan Hari Kesaktian Pancasila 1 Oktober, maka sebelum pelantikan, anggota DPR RI Periode 2014-2019 terlebih dahulu mengikuti serangkaian kegiatan lainnya, salah satunya upacara bendera yang digelar di Monumen Pancasila Sakti, Lubang Buaya Jakarta. Dalam upacara yang dimulai pukul 07.46 bertindak sebagai inspektur upacara Presiden Susilo Bambang Yudhoyono. Sementara itu Ketua DPR RI Periode 2009-2014, Marzuki Alie membacakan ikrar untuk bertekad tetap mempertahankan dan mengamalkan nilai-nilai Pancasila. Dimana Pancasila sebagai sumber kekuatan untuk menggalang kebersamaan dalam memperjuangkan, menegakkan kebenaran serta keadilan demi keutuhan Negara Kesatuan Republik Indonesia. Setelah doa bersama bagi para pahlawan yang disusul dengan nyanyian lagu Gugur Bunga oleh para pelajar Jakarta, Presiden, Wapres, beserta seluruh anggota DPR RI terpilih yang menghadiri acara tersebut langsung meninggalkan tempat upacara untuk kemudian mengikuti acara pelantikan anggota […]

trending_flat
Inilah 6 Wakil Rakyat Sulut

Jakarta, kawanuaplus.com - Enam wakil rakyat yang berasal dari daerah pemilihan Sulawesi Utara (Sulut) telah dilantik menjadi anggota DPR RI periode 2014-2019. Mereka adalah Evert Ernest Mangindaan dari Partai Demokrat, Yasti Soepredjo Mokoagouw dari Partai Amanat Nasional (PAN), Wenny Warow dari Partai Gerakan Indonesia Raya (Gerindra), Aditya Anugerah Moha dari Partai Golongan Karya, Olly Dondokambey dan Vanda Sarundajang dari Partai Demokrasi Indonesia Perjuangan (PDIP). Dapil Sulawesi Utara Meliputi: Kota Bitung, Kabupaten Bolaang Mongondow (Bolmong), Kabupaten Bolaang Mongondow Selatan, Kabupaten Bolaang Mongondow Timur, Kabupaten Bolaang Mongondow Utara, Kabupaten Kepulauan Sangihe, Kabupaten Kepulauan Siau Tagulandang Biaro (Sitaro), Kabupaten Kepulauan Talaud, Kota Kotamobagu, Kota Manado, Kabupaten Minahasa, Kabupaten Minahasa Selatan, Kabupaten Minahasa Tenggara, Kabupaten Minahasa Utara, Kota Tomohon. Hasil Pemilu Legislatif pada April 2014 telah mencatat Partai Demokrasi Indonesia Perjuangan sebagai pemenang di Sulawesi Utara setelah mampu mempertahankan dua wakilnya ke dewan pusat, […]

trending_flat
BPBD Sulut Waspada Bencana

Manado, kawanuaplus.com - Wakil Gubernur Sulawesi Utara DR Djouhari Kansil, MPd menyampaikan kepada para petugas penanggulangan bencana daerah yang ada di Kabupaten Kota Se Sulut untuk tetap sigap ketika terjadi gangguan bencana kapanpun.hal tersebut disampaikan Wagub saat memantau jalanya pelaksanaan lomba bongkar pasang tenda yang dilaksanakan Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Provinsi Sulut yang diselenggarakan Senin (29/9) bertempat di lapangan Kantor Gubernur Sulut.Semua petugas penanggulangan bencana agar tetap sigap ketika terjadi bencana, melalui kegiatan ini Wagub berharap agar keteramppilan para petugas dapat terus di tingkatkan karena bencana alam datang tidak mengenal waktu, tidak mengenal cuaca, tempat, kegiatan ini juga bisa memotifasi seluruh petugas untuk semangat ketika kapanpun tugas kemanusiaan memanggil mereka.Kepala BPBD Sulut Ir. Noldy Liow juga menyatakan kegiatan ini untuk memotivasi setiap petugas yang ada di kabupaten kota agar keterampilan mereka dalam menanggulangi bencana bisa dimaksimalkan dan semua peralatan […]

trending_flat
Bupati Minsel Juara Tanam 1 Miliar Pohon

Manado, kawanuaplus.com -Kabupaten Minahasa Selatan (Minsel) menjadi juara pertama dalam lomba penanaman satu miliar pohon antar Bupati/Walikota dalam rangka Hari Ulang Tahun Emas (Ke-50 tahun) Provinsi Sulawesi Utara (Sulut). Karo Ekonomi Setdaprov Sulut Jeane Mendur SE selaku Sekretaris Panitia pembangunan dalam rangka HUT ke- 50 Sulut mengatakan untuk kabupaten, Bupati Minsel Tety Paruntu SE tampil sebagai Juara 1, Juara 2 Bupati Sangihe Drs HR Makagansa MSi, Juara 3 Bupati Bolmut Depri Pontoh. "Untuk Kota, Walikota Bitung Hanny Sondak Juara 1, Juara 2 Walikota Tomohon Jimmy Eman, SE AK Juara 3 Walikota Kota Mobagiu Ir Tatong Bara," jelas Mendur. Dia juga menyebutkan selama kegiatan berlangsung sesuai catatan banyak pengunjung yang memenuhi stand untuk menyaksikan hiburan seni dan tari termasuk lomba-lomba di panggung utama. Mendur menambahkan,┬álomba stand antar SKPD juara 1 Distanak, Juara 2 Disbun, Juara 3 Dinkes, Juara harapan 1 Bakorlu, […]

trending_flat
Inilah Proyek-proyek Yang Diresmikan Pada “Sulut Emas 2014”

Upacara peringatan Ulang tahun Emas, HUT ke-50 Provinsi Sulawesi Utara (Sulut) diwarnai dengan peresmian berbagai proyek pembangunan oleh Gubernur Sulut Dr Sinyo Harry Sarundajang. Proyek-proyek tersebut dilaksanakan di berbagai daerah di Sulut. Proyek-proyek yang diresmikan Gubernur tersebut antara lain: 1. Gedung Graha Gubernuran Mayjen TNI HV Worang di Gubernuran Bumi Beringin, Prasasti Peringatan 50 Tahun (Tahun Emas) Provinsi Sulut, 2. Gedung Pusat Informasi Pengembangan Permukiman dan Bangunan Gedung (PIP2B), 3. Gedung Kantor UPTD Metrologi Disperindag Sulut, 4. Pembangunan gedung Kantor Tim Pembina Samsat Sulut, 5. Pembangunan Jalan Desa Popodu, Toluaya, Pintadia (HERS) Kec, Bolaang Uki Bolmong, 6. Gedung Kantor Capilduk kota Tomohon, 7. Peresmian Pekerjaan Rekonstruksi Tanggul Penahan pantai Likupang dua dana bansos berpola hibah kegiatan rehabilitasi dan rekonstruksi pasca bencana Tahun 2013, 8. Gedung PT RD Pasific Intenational Bitung. Disamping itu Gubernur juga telah melaunching pranko SHS-DJK dan sampul […]

trending_flat
Kantor Pos Terbitkan Prangko Tahun Emas Sulut

Manado, kawanuaplus.com – Dalam rangka memperingati Ulang Tahun ke-50 (Tahun Emas) Provinsi Sulawesi Utara, Kantor Pos Manado memberikan hadiah istimewa berupa Prangko dan Sampul Peringatan. Kepala Kantor Pos Manado, Purgiantoro, menjelaskan bahwa Prangko dan Sampul Peringatan 50 Tahun Provinsi Sulawesi Utara ini telah ditandatangani oleh Gubernur Sulawesi Utara Dr. Sinyo Harry Sarundajang pada saat upacara yang berlangsung pada 23 September 2014 di halaman Kantor Gubernur. Masyarakat dapat memperoleh prangko tersebut dengan menghubungi kantor pos terdekat. Prangko khusus ini dapat digunakan untuk melunasi pengiriman surat baik ke dalam negeri maupun luar negeri, sehingga turut memperkenalkan Provinsi Sulawesi Utara secara nasional dan internasional. Prangko adalah benda berharga yang dicetak sebagai dokumen sekuriti, dengan fungsi utama sebagai tanda pelunasan porto atau biaya jasa pos. Pada prangko khusus ini, terdapat gambar Gubernur dan Wakil Gubernur, disebut sebagai "Personalized Stamp", yang diterbitkan khusus untuk merayakan […]

Tentang KawanuaPlus

KawanuaPlus.com adalah situs dedikasi kami untuk merayakan sejarah dan kiprah warga Minahasa di berbagai penjuru dunia. Kami berkomitmen untuk menyajikan cerita inspiratif tentang perjuangan, keberhasilan, dan kontribusi warga Kawanua dalam membangun Indonesia dan memperkaya budaya global. Melalui berbagai rubrik, kami mengajak Anda mengenang masa lalu, menyelami budaya, dan mengikuti jejak langkah warga Kawanua yang selalu mencintai kampung halaman. Bersama, mari kita menjaga sejarah dan identitas Minahasa untuk generasi mendatang.

Login to enjoy full advantages

Please login or subscribe to continue.

Go Premium!

Enjoy the full advantage of the premium access.

Stop following

Unfollow Cancel

Cancel subscription

Are you sure you want to cancel your subscription? You will lose your Premium access and stored playlists.

Go back Confirm cancellation