• arrow_back Home
  • keyboard_arrow_rightcategories
  • keyboard_arrow_rightHeadline

Headline

trending_flat
Kawanua Berkawan Di Dunia Maya dan Rantau

Surabaya, kawanuaplus.com - Perkembangan teknologi informasi menghantarkan komunikasi yang dekat antar kerabat Kawanua. Contoh nyata paling gamblang adalah dimanfaatkannya media jejaring sosial di internet. Sangat mudah bagi kita untuk menjumpai Kawanua di facebook, twitter, instagram, dan media jejaring sosial lainnya. Facebook dan kawan-kawan telah menjadi kawan akrab Kawanua untuk berbagi informasi tentang Sulawesi Utara (Sulut) dan menggalang komunikasi sesama warga Minahasa. Banyak komunitas terbentuk di pulau internet tersebut. Untuk merekam ikatan persaudaraan para Kawanua itu, cara paling mudah adalah dengan googling (browsing di internet) atau dengan mencermati status warga Minahasa di group-group yang ada di jejaring sosial di internet: facebook. Dalam sekejab, kita orang (torang) akan menjumpai geliat persaudaraan itu. Torang akan banyak menemui komunitas-komunitas warga Minahasa di internet dan hampir setiap komunitas itu memiliki akun group di facebook. Mereka bergerak dan saling berkomunikasi melalui piranti dunia maya tersebut. Maka […]

trending_flat
Museum Pinawetengan Lestarikan Budaya Minahasa

Tompaso, kawanuaplus.com - Meski telah banyak keluarga Kawanua berkumpul di media sosial online seperti facebook dan kawan-kawannya, namun tak menyilaukan kenyataan sebagian warga untuk memberi sumbangsih secara nyata. Ide-ide kreatif mereka telah diwujudkan. Diantara buah kreatifitas itu adalah adanya Museum Budaya Sulawesi Utara di Kabupaten Tompaso, Sulawesi Utara. Museum yang dirintis oleh Ketua Kerukunan Keluarga Kawanua (KKK) Benny Mamoto itu menyimpan harta karun bumi Minahasa. Di museum ini tersimpan alat musik tradisional kolintang, terompet, hingga gitar yang berusia ratusan tahun. Ada terompet raksasa yang sengaja diciptakan untuk menjadi ikon museum ini. Terompet raksasa ini telah memikat lembaga pencatat rekor dunia, World Book Record sebagai terompet berukuran sangat besar dan bisa menghasilkan suara dengan meniupnya. Saking besarnya seorang pengunjung museum sempat berseloroh: "Berarti orang Sulawesi Utara menjadi manusia pertama yang tahu kapan kiamat terjadi. Sebab sangkakalanya ada di sini [di Tompaso, […]

trending_flat
Indonesia Sejati: Aku Bangga Jadi Permesta

Manado, kawanuaplus.com - Generasi muda Sulawesi Utara (Sulut) jangan terjebak oleh penjelasan-penjelasan di buku pelajaran sejarah perjuangan kemerdekaan Republik Indonesia. Pasalnya, sejak mereka bersekolah di Sekolah Dasar (SD), Sekolah Menengah Pertama (SMP), hingga Sekolah Menengah Atas (SMA), mereka dipaksa untuk menghakimi pelaku Permesta sebagai pemberontak kepada pemerintah pusat RI. Sekarang ini, banyak pelajar, mahasiswa, dan generasi diatasnya enggan mengaku di hadapan rekan-rekannya bahwa Opa mereka atau Oma mereka dulunya adalah pejuang Permesta. Mereka takut untuk menyaksikan fakta sejarah nenek moyang mereka dulunya bukan pemberontak, justru Permesta memperjuangkan keadilan bagi kesejahteraan warga di daerah. "Padahal perjuangan Permesta itu murni. Mari kita buka apa saja tuntutan Permesta kepada pemerintah pusat di Jakarta. Satu, kita berikrar untuk mempertahankan kemerdekaan RI. Kedua, Permesta menentang komunisme yang jadi ideologi Partai Komunis Indonesia (PKI). Ketiga, Permesta menuntut otonomisasi daerah," ungkap Bernard Tengker yang akrab disapa Bena. […]

trending_flat
Bukit Kasih, Bung karno Wujudkan Impian

Tahun 1953, Bung Karno sudah menggagas tentang pembangunan rumah-rumah ibadah berbagai agama. Ketika itu, dia memulainya dengan menggagas pembangunan masjid Istiqlal di atas taman Willhelmina. Arti Istiqlal itu sendiri adalah kebebasan atau kemerdekaan. Cukup lama gagasan tinggal gagasan, dan sejarah menorehkan tanggal 24 Agustus 1961 sebagai tanggal peletakan batu pertama, tanda dimulainya pembangunan masjid tersebut. Gagasan Bung Karno membangun masjid di atas taman Willhelmina, sempat ditentang Bung Hatta, yang menghendaki supaya pembangunan masjid itu mengambil lokasi di daerah Kebon Kacang, areal dekat Tanah Abang, dengan alasan di sana banyak permukiman penduduk. Bung Karno menolak usul Hatta dengan argument, bahwa masjid Istiqlal harus dibangun di atas taman Willhelmina, agar makna simbolis berupa kemerdekaan dari Belanda bisa terwujud. Selain itu, Bung Karno menunjuk Gereja Kathedral yang sudah berdiri kokoh, tak jauh dari lokasi masjid yang hendak dibangun Bung Karno. Ya, Bung Karno […]

trending_flat
Cap Tikus jadi Souvenir Wisata Manado

Minuman keras khas Sulawesi Utara berkadar alkohol cukup tinggi, Cap Tikus, bakal menjadi oleh-oleh wisata Kota Manado. Sebab minuman keras ini telah menjadi daya tarik tersendiri bagi turis yang datang ke Manado. Kerap kali mereka ingin merasakan minuman hasil sulingan pohon aren ini. Kata Walikota Manado GS Vicky Lumentut, ide oleh-oleh Cap Tikus didapat ketika berkunjung ke Jepang. Di sana ia menerima jamuan berupa sake yang memang hanya diperuntukan bagi turis. "Nanti kemasannya buat kecil-kecil, khas souvenir sebuah daerah," kata Lumentut, Ahad, 24 Maret 2013. Keberadaan souvenir Cap Tikus diharapkan dapat meningkatkan nilai jual wisata Kota Manado. Juga meninggikan harga ekonomis minuman keras itu, sehingga tak lagi dijual bebas dengan harga murah ke masyarakat. "Selain berefek positif terhadap pendapatan penduduk, bisa juga menekan angka pemabuk di Manado." Berdasarkan data kepolisian, kebanyakan kasus kriminalitas di Manado berawal dari minuman keras. Meski […]

trending_flat
Gubernur Sulut Jajaki Kerjasama Pariwisata dengan Hongkong

Gubernur Sulawesi Utara DR. S.H. Sarundajang menerima kunjungan 'courtesy call' Konsul Jenderal RI di Hongkong Chalief Akbar di Gubernuran Bumi Beringin, Jumat (22/11/2013). Pada kesempatan itu, Gubernur mengatakan, pihaknya tertarik menjajaki kerjasama dengan Hongkong soal potensi pariwisata Sulut. "Potensi Pariwisata Sulawesi Utara tidak kalah dengan daerah tujuan wisata lainnya di negeri ini. Mulai dari wisata alam maritim sampai dengan wisata religi. Semuanya ada di sini (Sulut) dan dijamin tidak akan ditemukan di tempat lain," ungkap Gubernur kepada Akbar. Sarundajang mempresentasikan tentang potensi daerah ini kepada Konsul Jenderal terlebih khusus dalam bidang pariwisata dan perdagangan. Menurut dia, salah satu upaya yang akan ditempuh dalam meningkatkan jumlah kunjungan wisatawan khususnya dari Hongkong adalah dengan membuka penerbangan langsung Manado-Hongkong. "Saya akan mengupayakan dibukanya penerbangan langsung Manado-Hongkong, ada maskapai penerbangan yang telah saya hubungi dan mereka nyatakan bersedia. Lagi pula ini sangat berpeluang karena […]

trending_flat
Angel Karamoy, Rindu Kampung Halaman

Angelina Wilhelmina Karamoy yang dikenal dengan Angel Karamoy (lahir di Manado, 16 Januari 1987; umur 27 tahun) adalah seorang pemeran Indonesia. Angel yang beragama Kristen ini adalah seorang pemeran wanita dalam dunia akting di Indonesia. Angel adalah alumnus dari SMU Yadika 5. Angel memiliki seorang Kakak bernama Daniel Karamoy dan 4 orang adik. Hannah, Keren, Kezia, Jeremia. Adiknya yang bernama Kezia Karamoy, merupakan seorang anggota girlband Indonesia, Cherry Belle. Kakaknya, Daniel Karamoy juga tergabung dalam sebuah Vocal Group bernama SAGA. Ia pernah membintangi sinetron Bidadari 3, Saras, Pelangi di Matamu 2, Demi Cinta, Hati Di Pucuk Pelangi, Ada Apa Dengan Pelangi, ABC&D, Daun Daun Kering, Biar Cinta Bicara, Anak Pungut, Kala Cinta Menggoda, Kurindu Jiwaku, Dunia Belum Kiamat, Seleb I'm In Love, Maha Cinta, dan Mujizat Itu Nyata. Dari sinetron-sinetron tersebut, sinetron Bidadari 3 yang membuat namanya semakin dikenal masyarakat. […]

trending_flat
Imanuel Kawanua; Jejak Kuliner Kawanua Di Surabaya

Kawanua, kurang lebih artinya generasi yang berada di luar Minahasa yang tujuannya untuk mendekatkan diri dengan daerah asal mereka. Kawanua terkenal salah satunya dengan sajian khas kuliner mereka. Seperti yang kita mungkin sudah pahami, bahwa kuliner Sulawesi Utara sangat beragam dengan bumbu rempah yang dahsyat, dan tak jarang terkenal juga karena ekstrem bagi sebagian orang. Pagi ini saya ada sedikit perlu untuk membeli jas hujan di sekitar Surabaya Barat, dan sambil menuju kesana saya menyempatkan diri mampir di sebuah depot khas Sulawesi Utara. Depot Imanuel Kawanua, yang berlokasi di Jalan Mastrip Kebraon menawarkan kuliner yang sangat khas mulai dari ayam rica, bebek rica, belut rica, sayur bunga pepaya, sayur daun ketela pohon, tinorangsa, hingga yang sedikit ekstrem yaitu RW dan musang rica! Tanpa mengurangi hormat buat yang menjalani kehidupan vegetarian dan muslim, hari ini saya pun mencoba yang agak ekstrem […]

trending_flat
EE Mangindaan, Selalu Siap Untuk Sulawesi Utara

Seluruh warga yang berasal atau masih memiliki garis keturunan dari Minahasa pasti merasakan tali persaudaraan yang sangat kuat diantara sesama warga Minahasa. Tak hanya bagi mereka yang ada di kampung halaman, Sulawesi Utara. Bagi mereka yang ada di perantauan pasti juga merasakan ikatan batin sebagai Kawanua. Ikatan batin yang terangkum konkrit dalam untaian pesan "Torang Samua Basudara". Adalah EE Mangindaan yang menggali kearifan lokal ini dan mempopulerkan kalimat pemersatu hati ini pada sebuah acara di Manado, Sulawesi Utara (Sulut). Merunut pada sejarah, Mangindaan melontarkannya untuk merespon situasi yang rawan meletuskan konflik horisontal di masyarakat menyusul banyaknya pengungsi asal Poso di daerah Sulut. Terbukti, Sulut pada era kepemimpinan EE Mangindaan yang menyerukan semboyan "Torang Samua Basudara" diakui sebagai salah satu daerah paling aman di seluruh Indonesia. Dalam perjalanan berikutnya, filosofi "Torang Samua Basudara" makin meresap ke sanubari segenap warga Minahasa. Setiap […]

trending_flat
33 Tahun Berkarir PNS, Rindengan jadi Sekda Minsel

PERJALANAN karir Drs Danny Rindengan MSi sebagai birokrat tidaklah mudah. Rindengan, memulai karirnya menjadi abdi negara dari golongan IIA. Disuruh ke sana-ke mari oleh atasan itu kerjaan awal saya. Dan hal ini menjadi pengalaman paling berharga. Karena banyak pelajaran kehidupan yang saya dapatkan. Mulai dari rendah hati dan melayani dengan sepenuh hati,cerita Rindengan pasca dilantik Gubernur Sulut DR SH. Sarundajang sebagai Sekretaris Kabupaten Minsel Rabu (23/7) kemarin. Ternyata, semuanya membuahkan hasil. Atasan mulai memberikan kepercayaan. Mulai sebagai staf hingga kepala bagian di bagian Protokol Setprov Sulut, Kepala Bagian Rumah Tangga Gubernur, Wakil Gubernur dan Sekprov Sulut hingga mutasi ke Kabupaten Minsel pasca daerah tersebut di mekarkan. Di sini, Rindengan dipercayakan menjadi kepala dinas, asisten 1 sekab Minsel hingga akhirnya menjadi orang nomor satu di jajaran birokrat Pemkab Minsel. Puji Tuhan untuk semuanya. Rencana Tuhan selalu indah pada waktunya,ungkapnya. Lalu, apa […]

Tentang KawanuaPlus

KawanuaPlus.com adalah situs dedikasi kami untuk merayakan sejarah dan kiprah warga Minahasa di berbagai penjuru dunia. Kami berkomitmen untuk menyajikan cerita inspiratif tentang perjuangan, keberhasilan, dan kontribusi warga Kawanua dalam membangun Indonesia dan memperkaya budaya global. Melalui berbagai rubrik, kami mengajak Anda mengenang masa lalu, menyelami budaya, dan mengikuti jejak langkah warga Kawanua yang selalu mencintai kampung halaman. Bersama, mari kita menjaga sejarah dan identitas Minahasa untuk generasi mendatang.

Login to enjoy full advantages

Please login or subscribe to continue.

Go Premium!

Enjoy the full advantage of the premium access.

Stop following

Unfollow Cancel

Cancel subscription

Are you sure you want to cancel your subscription? You will lose your Premium access and stored playlists.

Go back Confirm cancellation